Advertainment
Berbagi-7 Kalian pasti pernah dengar tentang game online kan? yang dimaksud game online itu adalah game yang bisa buat kita mengenal dan berinteraksi dengan orang di seluruh Indonesia bahkan kadang bisa sampai mancanegara. Wah berarti kita bisa punya banyak temen.
|
Ilustrasi 7 Game Yang Banyak di Minati |
Berikut :
7 Game Yang Banyak di Minati
1. Texas Hold'em Poker
Texas Hold'em Poker adalah game poker bergaya Texas yang ada di Facebook. Pokoknya kalau kamu menyukai permainan poker, game ini bisa menjadi sarana efektif untuk menghabiskan waktu. Bayangkan kesenangan bermain poker dengan banyak orang sekaligus atau mengasah kemampuanmu dengan master-master poker manca negara. Texas Hold'em Poker pada Facebook, menyediakan turnamen mingguan yang memiliki daftar peringkat. Jadi kamu bisa menunjukkan kemampuan pada orang-orang di seluruh dunia dan menjadi dewa judi terhebat di Facebook. Siapa tahu kamu malah bisa jadi dewa judi sungguhan yang berlaga di Las Vegas atau di Macao.
Permainan kartu yang tercipta di Robstown, Texas pada tahun 1900-an ini, diperkenalkan pertama kali di Las Vegas pada tahun 1967. Pejudi profesional Crandell Addington, mengaku pertama kali melihat Texas Hold'em Poker pada tahun 1959. Dulu Texas Hold'em disebut sebagai Hold'em, tanpa imbuhan Texas. Perbedaan yang paling mencolok antara Texas Hold'em dengan permainan poker biasa adalah, kesempatan untuk bertaruh. Pada poker, kamu hanya bisa bertaruh 2 kali. Sedangkan pada Texas Hold'em Poker, kamu bisa bertaruh empat kali. Tambahan dua kali kesempatan tersebut, membuat analisa (strategi maupun matematika) permainan, jauh lebih rumit dari pada poker biasa. Hal inilah yang membuat Texas Hold'em Poker jadi terkenal.
2. Premier Football
Game yang satu ini pas banget untuk dimainin para pecinta sepak bola yang hobinya berangan-angan menciptakan tim terkenal berisikan para superstar. Cara bermain Premier Football sangat mirip dengan game-game manager bola lainnya seperti Championship Manager dan Football Manager. Letak perbedaan game ini dengan Championship Manager dan Football Manager adalah gameplay yang jauh lebih sederhana dan daftar pemain yang isinya teman-teman yang kita miliki di Facebook. Kita bisa melatih teman-teman kita agar semakin jago dan meningkatkan level klub yang kita miliki. Nantinya pendapatan yang kita peroleh dari tiket pertandingan akan ikut meningkat seiring dengan level klub.
3. Point Blank
Point Blank merupakan game online dengan genre MMO FPS yang akhir-akhir ini baru di publish di Indonesia. Game Point Blank di publish di Indonesia oleh Gemscool. yang sebelumnya telah merilis beberapa game contohnya Yulgang Online dan OnAir Online. Game ini merupakan game dengan genre MMO FPS yang pertama kali di publish di Indonesia, sehingga game ini mendapat sorotan yang cukup hangat dari para gamer. Point Blank merupakan game MMO FPS yang based on level juga. Dengan memenangkan pertarungan adu tembak, maka player juga meraih EXP Point. Dalam game ini juga terdapat item mall yang dapat dibeli yang berupa bonus atau peralatan tambahan saat perang.Dalam game ini terdapat dua side yang saling berseteru, yaitu counter terrorist dan free rebels. Game ini mempunya 2 mode gameplay yang dapat dimainkan, yaitu deathmatch dan Bomb Mission. Untuk deatchmatch merupakan mode dimana kedua side saling membunuh sebanyak-banyaknya untuk scoring. Untuk mode Bomb Mission , merupakan mode yang mirip sekali dengan mode Boom Defuse pada game Counter Strike, dimana side free rebel bertugas memasang bomb, dan side counter terrorist bertugas membunuh semua side free rebels sebelum memasang bomb, jika bomb sudah terpasang, maka counter terrorist harus menjinakkna bomb tersebut. Map-map yang disediakan oleh game Point Blank ini cukup banyak. Engine 3D dalam game Point Blank juga dapat dikatakan ringan. Semua objek 3D dalam game ini juga bersifat destructible sehingga terasa lebih real.
4. RF Online
Mungkin game ini cukup memikat gamers" tanah air, karena dalam game ini terdapat detail tentang sebuah kerjasama tim dimana dalam tim itu harus mengalahkan suatu suku yang ad. Yang saya maksudkan itu, di dalam game ini terdapat 3 bangsa yaitu Bangsa Robot Acc atau Accretia yang mempunyai pertahanan yang kuat, Bangsa Peri atau Cora yang mempunyai pengikut(ex: isis), dan Bangsa Manusia atau Bellato yang mempunyai peralatan seperti robot. Di dalam game ini kita akan jarang berinteraksi antara satu dengan yang lainnya karna tampilan dalam game ini cukup ribet meski 3 dimensi sekalipun.
5. Mafia Wars
Nggak bisa dibantah lagi, game buatan Zynga yang satu ini sangat terkenal dan adiktif. Bisa dibilang Mafia Wars adalah sebuah game yang bisa membuat kamu berjam-jam di depan komputer memandangi halaman Mafia Wars. Mafia Wars bisa kita golongkan sebagai game yang mudah dimainkan, bahkan untuk pemula sekalipun. Tetapi walaupun begitu, bukan berarti game ini tidak cocok untuk gamer hardcore, justru semakin lama misi-misi yang ditawarkan akan semakin advance dan menantang. Poin utama bermain Mafia Wars adalah membuat kerajaan mafia milikmu menjadi besar. Kamu bisa memperkaya diri, melebarkan usaha atau memperkuat kelompokmu.
Memiliki banyak teman bukanlah suatu keharusan dalam Mafia Wars, tetapi alangkah bagusnya jika kamu memiliki beberapa teman yang bergabung dengan kelompokmu. Pasalnya mereka bisa kamu angkat menjadi top mafia yang memiliki jabatan khusus seperti, Mastermind, Wheelman, Button Man, Bodyguard, Safecracker dan Bagman. Masing-masing top mafia akan memberikan kemampuan bonus pada pemain sesuai dengan jabatannya. Selain itu, jumlah teman yang banyak akan memperkuat kekuatan serang maupun pertahanan. Jadi makin rame makin asyik.
6. Vampire Wars
Vampire Wars menggambarkan kehidupan dunia vampire yang unik dan penuh misteri. Yah, walaupun kalau dilihat-lihat Vampire Wars masih memakai sistem yang mirip-mirip dengan game Mafia Wars. Wajar sih sebenarnya, lah wong yang bikin juga masih Zynga. Tetapi walaupun menerapkan sistem yang sama, efek gambling atau random dalam Vampire Wars sedikit lebih banyak dan mudah ketimbang Mafia Wars. Pada intinya, walaupun game ini memiliki sistem yang mirip-mirip dengan Mafia Wars, tetapi feeling ketika memainkannya cukup berbeda. Apalagi game Vampire Wars dihiasi dengan artwork-artwork yang bergaya gotik, sehingga menimbulkan kesan horor yang cukup mendalam. Game Vampire Wars sangat adiktif, apalagi beberapa sistem lebih disederhanakan dibanding Mafia Wars. Sehingga permainan akan berjalan sedikit lebih cepat dari Mafia Wars.
7. Social Empires
Sosial empire menggambarkan dunia kartun militer sebagian besar terdiri dari Plot tanah dengan masing-masing pemain mulai dengan 1 persegi tanah, dan mampu memperluas hingga 9 bidang tanah, dengan biaya emas atau uang tunai. Setiap persegi baru semakin lebih mahal. Permainan diatur di abad pertengahan. Manusia tentara (dikontrol oleh pemain) pertempuran melawan troll yang menyerang basis mereka, dan terhadap tentara manusia lainnya baik dalam player versus serangan basis pemain atau turnamen. Unit maju seperti naga, monster dan dewa-dewa juga dapat digunakan oleh pemain manusia untuk mendukung / nya pasukannya.
Advertainment